Wednesday 24 June 2015

Kuasa Tuhan di dalam Masalah


#BacaSek #2Samuel 21-22

Nyanyian syukur Daud di 2 Samuel 22 tidak akan ada tanpa musuh-musuh Daud dan juga Saul. Daud bisa melihat kuasa Tuhan itu nyata ketika ia ada di dalam kesukaran, masalah, dan kesesakan. Tanpa ada masalah, tidak ada kemenangan.

Dalam lembah kekelaman, Daud melihat Tuhan menjadi bukit batunya, kubu pertahanannya, penyelamatnya, gunung batunya, tempat dia berlindung, perisainya, tanduk keselamatannya, kota bentengnya, tempat pelariannya, juruselamatnya, sandarannya, pelitanya, keberaniannya, tempat pengungsiannya, pengajarnya, penopangnya, kekuatannya, pemeliharanya, hakimnya, dan Tuhannya.

Masalah apa yang sedang kamu hadapi saat ini? Berserulah kepada Tuhan di dalam kesesakanmu seperti Daud. Berteriaklah minta tolong kepada Tuhan. Percayalah kuasa Tuhan akan dinyatakan melalui masalahmu. Saat itu, nyanyikanlah syukur atas keselamatan yang sudah Tuhan berikan dalam hidupmu dan beritakanlah keselamatan yang kamu dapatkan dari Tuhan kepada orang-orang di sekitarmu.

"Tetapi jawab Tuhan kepadaku: "Cukuplah kasih karunia-Ku bagimu, sebab justru dalam kelemahanlah kuasa-Ku menjadi sempurna." Sebab itu terlebih suka aku bermegah atas kelemahanku, supaya kuasa Kristus turun menaungi aku. Karena itu aku senang dan rela di dalam kelemahan, di dalam siksaan, di dalam kesukaran, di dalam penganiayaan dan kesesakan oleh karena Kristus. Sebab jika aku lemah, maka aku kuat." 2 Korintus 12:9-10 


#quote #inspirasi #motivasi #inspiratorwords #worldinspirator #pesan #kehidupan#pelajaran #terinspirasi oleh #2Samuel 22 #bacasek @impactorsmdc #masadepancerah#mdcsby #berdampak #refleksi #renungan #loveGodimpactothers #masalah #kuasaTuhan#nyata #bersyukur

No comments:

Post a Comment