Sunday, 31 March 2013

Be Saved



"Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah, itu bukan hasil pekerjaanmu: jangan ada orang yang memegahkan diri." Efesus 2:8-9
Setiap manusia perlu untuk diselamatkan. Tetapi, manusia tidak bisa menyelamatkan dirinya sendiri. Banyak manusia yang berusaha untuk menyelamatkan dirinya sendiri dengan perbuatan mereka, tetapi keselamatan hanya bisa didapatkan dengan percaya kepada Tuhan Yesus Kristus, Anak Tunggal Allah yang telah lahir ke dunia untuk menggantikan kita mati atas dosa-dosa kita dan bangkit pada hari yang ketiga sebagai bukti bahwa Ia telah mengalahkan maut akibat dosa-dosa kita.
Yang belum baca "A Way For Our Salvation", silahkan dibaca :)

Video yang aku share di atas sangat memberkati aku.. Tidak ada yang bisa dilakukan oleh manusia yang berdosa untuk bisa menyelamatkan dirinya.. Seperti terjatuh di lubang yang dalam, apapun yang dilakukan manusia tidak bisa membuatnya keluar dari lubang itu.. Satu-satunya jalan adalah ada orang lain yang mau masuk ke lubang dan membawa manusia yang jatuh di lubang itu keluar..
"Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal." Yohanes 3:16
Manusia sejak lahir adalah manusia berdosa dan pantas untuk binasa dalam kematian kekal di neraka.. Allah itu adil jadi dosa harus dihukum.. Tetapi Allah juga sangat mengasihi manusia sehingga rela AnakNya yang tunggal yaitu Tuhan Yesus Kristus lahir ke dunia untuk mati menanggung dosa manusia.. Tiga hari setelah kematianNya, Ia bangkit mengalahkan maut.. Saat kebangkitanNya adalah kesempurnaan dari karya keselamatan manusia yang dikerjakan oleh Allah.. Allah yang berinisiatif untuk menyelamatkan manusia karena kasihNya yang begitu besar..

Seperti yang dikhotbahkan oleh Pendeta di gerejaku hari ini.. Kebangkitan Kristus membuat setiap orang yang mengaku bahwa Yesus adalah Tuhan dan percaya Allah telah membangkitkan Yesus Kristus akan diselamatkan dan menerima kelahiran baru.. Lahir baru berarti setiap sejarah yang lalu telah dihapuskan.. Kita telah dibenarkan oleh karya keselamatan Yesus Kristus.. Untuk itu, sewajarnya kita tidak berbuat dosa lagi dan mencintai kekudusan..

Kebangkitan Kristus membawa kita diperdamaikan dengan Allah.. Yang membuat kita jauh dari Allah adalah dosa.. Ketika dosa itu dihapuskan, maka kita bisa dekat dan berelasi dengan Allah..
"Tetapi semua orang yang menerima-Nya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam nama-Nya;" Yohanes 1:12
Bahkan kita yang menerima Yesus Kristus sebagai Juruslamat kita dan percaya dalam namaNya, kita diberi kuasa menjadi anak-anak Allah.. Luar biasa.. Dari yang berdosa dan wajib binasa, malah diselamatkan dan bahkan diangkat sebagai anak-anak Allah.. Terima kasih Tuhan Yesus..
"Jawab Petrus kepada mereka: "Bertobatlah dan hendaklah kamu masing-masing memberi dirimu dibaptis dalam nama Yesus Kristus untuk pengampunan dosamu, maka kamu akan menerima karunia Roh Kudus." Kisah Para Rasul 2:38
Buat apa segala yang dimiliki saat ini di dunia, tetapi akhirnya binasa? Bertobatlah.. Terimalah Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Juruslamatmu.. Percayalah bahwa Yesus Kristus telah bangkit mengalahkan maut... Berilah dirimu dibaptis dalam nama Yesus Kristus.. Biarlah hidup lamamu mati dan dikubur seperti ketika diselamkan ke dalam air dan biarlah kamu dibangkitkan dalam hidup yang baru seperti ketika dikeluarkan dari air.. Terimalah karunia Roh Kudus...

Yang terpenting dalam hidup ini adalah percaya kepada Tuhan Yesus dan diselamatkan, menjalin relasi dengan Tuhan, dan menggenapi rencana Tuhan dalam hidup kita.. baca lagi "Kenapa sih Kita Hidup?"  dan "Hidup Sebagai Anak Terang"
"Sebab itu apakah yang akan kita katakan tentang semuanya itu? Jika Allah di pihak kita, siapakah yang akan melawan kita? Ia, yang tidak menyayangkan Anak-Nya sendiri, tetapi yang menyerahkan-Nya bagi kita semua, bagaimanakah mungkin Ia tidak mengaruniakan segala sesuatu kepada kita bersama-sama dengan Dia? Siapakah yang akan menggugat orang-orang pilihan Allah? Allah, yang membenarkan mereka? Siapakah yang akan menghukum mereka? Kristus Yesus, yang telah mati? Bahkan lebih lagi: yang telah bangkit, yang juga duduk di sebelah kanan Allah, yang malah menjadi Pembela bagi kita? Siapakah yang akan memisahkan kita dari kasih Kristus? Penindasan atau kesesakan atau penganiayaan, atau kelaparan atau ketelanjangan, atau bahaya, atau pedang? Seperti ada tertulis: "Oleh karena Engkau kami ada dalam bahaya maut sepanjang hari, kami telah dianggap sebagai domba-domba sembelihan." Tetapi dalam semuanya itu kita lebih dari pada orang-orang yang menang, oleh Dia yang telah mengasihi kita. Sebab aku yakin, bahwa baik maut, maupun hidup, baik malaikat-malaikat, maupun pemerintah-pemerintah, baik yang ada sekarang, maupun yang akan datang, atau kuasa-kuasa, baik yang di atas, maupun yang di bawah, ataupun sesuatu makhluk lain, tidak akan dapat memisahkan kita dari kasih Allah, yang ada dalam Kristus Yesus, Tuhan kita." Roma 8:31-39
Selamat Paskah.. Jesus bless you all (^o^)/

No comments:

Post a Comment